Selasa, 28 Juni 2016

kelas MAM : How to Write Creative Content Blog

setelah beberapa tahun mempunyai blog, baru bebrapa bulan ini saya tergabung dalam komunitas blogger makassar. itupun juga atas "undangan" dari Kak Qiah. Tadinya malu untuk bergabung, Tapi, mempertimbangkan perasaan malu dengan perasaan ingin belajar itu lebih besar.. jadilah saya semi-resmi menjadi bagian dari MAM (Makkuraina Anging Mammiri), komunitas blogger yang merupakan bagian dari Angin Mammiri, namun untuk MAM sendiri ini di khususkan untuk perempuan. Kenapa masih semi-Resmi?? ya, karena saya tergabung dalam MAM tapi belum menjadi anggota dari Anging Mammiri yang merupakan induk dari komunitas blogger ini. hehehe.. tapi sekarang saya sudah resmi menjadi bagian dari mereka (red-Anging Mammiri) .. yeyyeye lalala... ceritanya saya ini newbie, anak baru, newborn. atau apalah apalah.. seterah kalian saja menyebutnya apa


nah,  untuk MAM sendiri ternyata punya kelas menulis tiap bulannya. selama saya tergabung menjadi anggotanya, bulan ini, harusnya menjadi pertemuan kedua saya untuk ikut kelas. walaupun secara umum ini merupakan kali ke-4 di adakannya kelas menulis MAM.

pemateri kelas kali ini di bawakan oleh kak vita masli . dengan tema How to write Creative content blog.


yuu' mari.. di simak apa saja ulasan materi yang dibawakan kakak penggemar korea tersebut.



nah, yang pertama ini mengenai blog design.. sebagai pembaca blog, orang pasti akan menilai tampilan yang di suguhkan seorang blogger untuk pembacanya, makanya jangan hanya karena ini blog kita yaa suka suka kita mendesign blognya. di sisipkan hujan hujanlah.. beckground yang menyilaukan mata, tulisannya merah.. oh my wow, oh my no.. please don't do that guys. karena itu sungguh mengganggu indra penglihatan pembaca kamu. 
sebisa mungkin berikan tampilan yang sederhana tapi tidak monoton.. seperti kalau kamu mau bertemu gebetan kan.. maunya berpakaian se menarik mungkin tapi ngga norak.. hahaha..

next, the main point is content atau isi dari blog yang kita tulis. untuk menciptakan isi postingan yang kreative yang menarik minat baca, isi blog tidak selalu di tampilkan hanya dengan teks saja, melainkan berupa slide, film pendek , gambar atau video


hal tersebut, memang tidak  bisa dilakukan oleh semua blogger. tapi sebagai penulis blog yang baik, yang care terhadap pembacanya seharusnya bisa memberikan informasi yang jelas kepada para pembaca setidaknya dengan memberikan infografis itu bisa membantu mereka yang tergolong kelompok visual (orang yang akan lebih memahami jika terdapat gambar-lebih mengandalkan penglihatan), ataupun menyisipkan video yang disertai audio , klo ini bisa membantu mereka yang tergolong auditori (yang lebih mengandalakn pendengaran).
eh, tidak cuma itu.. infografis yang ada juga setidaknya bisa mengefisienkan waktu para pembacanya. mendapat informasi dari keseluruhan isi postingan dalm waktu yang singkat. hal ini, yang cenderung dilakukan orang orang ketika sedang berada dalam perjalanan atau apapunlah itu yang tidak memiliki waktu banyak untuk menyerap seluruh informasi dengan teks saja


dari materi yang dipaparkan, kak vita juga memberikan tips nya How to write creative content blog


katanya, harus sabar. iyalah.. karena kreativitas tercipta ketika kita mampu melakukan sesuatu yang tidak biasa dilakukan oleh orang lain. kita beda dari orang lain, bukan yang taunya jadi follower tapi harus jadi trendstetter. dan itu otomatis perlu latihan berulang ulang. tidak seajaib kantong doraemon, 
dan juga tak ada orang yang bisa melakukannya jika tak ada kemauan untuk belajar menjadi bisa, hanya usaha setiap orang lah yang membedakannya..

Mankkuraina Anging Mammiri
take by Zilqiah Anggarini
Kelas MAM ini, banyak memberikan manfaat untuk saya dan juga yang lainnya.. Aplagi kita lebih seperti berdiskusi. Ah, saya masih malu malu waktu itu.. Maklum saja, ini pertemuan pertama bagi saya. Dengan bergabung di kelas menulis juga, membuat saya lebih termotivasi untuk jadi blogger sejati (ceeeileee). Kak vita juga menyampaikan, bahwa stiap blog itu harus ounya brandnya sendiri, ounya tag line nya sendiri yang menjadikannya khas.. Ok, terima kasih banyak untuk sharing ilmunya kakak - kakak.... (Cipok satu satu - padahal kalau di TKP saya nya langsung *cakkuru gara gara malu)

*cakkuru = ciut - menciut nyalinya (bahasa makassar)

see you ... On next class...

6 komentar:

  1. Oh nama komunitas blogger makassar "Anging Mammiri" hahha, lama ma cari nda kudapat ki.

    keep blogging ul!
    Boleh lah mampir ke blogku juga hehe :p

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya enfa... sy juga baru gabung ini... masih lama kah di jerman..
      btw, kyknya sy follow ji deh blog mu..

      Hapus